Babinsa Dan Masyarakat Desa Baturaja Jalankan Dan Wujudkan Pengamalan Sila Ketiga Pancasila

Mediafakata.id, Pesawaran - Guna memperlancar aktifitas masyarakat pihak aparat desa di bantu dengan anggota koramil 421-05/PDC melaksanakan kegiatan Gotong Royong Sawadaya dengan membangun Rabat Beton di Dusun induk Desa Baturaja Kecamatan Punduh Pedada kabupaten Peswaran Selasa 12/04/ 2022 Pukul 20.00 Wib.

Dalam pelaksanan kegiatan yang di laksanakan pada malam hari di Bulan suci Ramadhan ini masyarakat desa sangat atusias menjalankan kegiatan yang di pimpin langsung oleh  kepala Desa Baturaja Hardi Alampraja dan  Babinsa Koramil 421-05/PDC  Sertu Tri Rosadi.



Menurut Babinsa Koramil 421-05/PDC  Sertu Tri Rosadi bahwa dalam kegiatan yang melibatkan seluruh aparatur Desa dan Lembaga BPD,dan seluruh warga masyarakat ini merupakan pengamalan siala ketiga Pancasial.

"Antusias masyarakat dengan  berduyun-duyun bekerja sama dengan sasaran Jalan Dusun induk Desa batu Raja ini betul-betul menunjukan energi “Kemanunggalan TNI-Rakyat”.kata Sertu Tri Rosadi.

Menurutnya walaupun kegiatan ini di laksanakan pada malam hari dan setelah melaksanakan sholat tarawih, warga tetap antusias saling bahu-membahu  membagun bergotong royong melakukan kerja bakti di bantu dengan pihak Bhabinsa.

"Ya,inilah bentuk kerjasama pihak Bhabisa dengan masyarkaat yang salaing bahu- mambahu sesuai dengan kemenuggalan TNI-Rakyat ,"ucapnya.

Lebih lanjut menurut Sertu Tri  Rosadi juga menghimbau kepada warga  jangan berkecil hati untuk memajukan dan tetap bersatu walaupun desa sedikit Tertinggal harus setara dengan desa lainnya.

 "Semangat Gotong Royong jangan sampai hilang maka dari itu, TNI akan tetap ada bersama masyarakat,karna tugas kami sebagai Babinsa belum sampai di sini saja masih banyak hal yang harus Saya kerjakan.karena Desa Baru Raja Paling Jauh terpencil dan .asih kurangannya dalam segi apapun ,"ucapnya.

Sementara itu Danramil 421-05/PDC , Kapten Inf.Paino menyampaikan, sosok prajurit bintara pembina Desa tidak ada kata capek, malas, maupun enggan dalam memelihara dan merangkul warga binaannya.

"Contohnya Seperti Sertu Tri Rosadi Babinsa desa Batu Raja ini walaupun malam hari tetap turun ke desa. Tidak ada kata ” ngaso”.Ia langsung menghidupkan motornya dan tancap gas menuju desa binaan ketika tahu desa binaannya melakukan kerja bakti meskipun  di malam hari,"jelasnya.

Ditabahkan oleh kepala Desa Baturaja Hardi Alam Praja menjelaskan bahwa kegiatan ini sengaja di kerjakan pada malam hari mengingat  siang harinya berpuasa sehingga warga Desa Batu raja melaksanakan kerja bakti malam hari agar tidak mengganggu siang harinya warga  melaksanakan ibadah Puasa.

"Saya juga sangat mengapresiasi kerja dari Babinsa yang cekat membantu dan berbaur dengan masyarakat melaksanakan pekerjaan ini karna halini lah bisa menjadi contoh kepemimpinan dalam memberikan pembinaan di Desa,"kata Hardi.

Hardi Alam Praja menjelaskan bahwa aktifnya Babhinsa dalam Gotong Gotong Royong Ini, tentu sangat membantu serta memberikan manfaat bagi masyarakat, dan pesan moral agar tetap menjaga kerukunan dan kerja sama secara bergotong royong.

"Harapan saya kegiatan Gotong Royong ini bisa  berkelanjutan karena kegiatan ini bergiliran di tiap -tiap dusun dikerjakan. Dan saya mengharapkan kehadiran Babinsa untuk Menjadi Pelopor di tengah tengah Masyrakat Kami",pungkasnya.(ydn).

Posting Komentar

0 Komentar