Mediafakta.id,Bandarlampung-Anggota DPRD Kota Bandarlampung,H.Agus Widodo,S.T.P. melaksanakan kegiatan sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (PIP-WK) di Kelurahan Panjang Selatan,Kecamatan Panjang pada Sabtu (24/05/2025).
Dalam sambutanya,H.Agus Widodo menjelaskan bahwa peran penting masyarakat dalam membela negara sangat krusial untuk menjaga kedaulatan, keamanan,dan keutuhan suatu bangsa, tentunya ada beberapa peran utama masyarakat dalam membela negara.
"Nah,sebagai masyarakat tentunya harus menjaga Persatuan dan Kesatuan dan juga sebagai masyarakat harus menjunjung tinggi nilai-nilai kebhinekaan dan menghindari konflik yang memecah belah bangsa,"kata Agus Widodo.
Selain harus menjaga persatuan lanjut Agus Widodo tentunya masyarakat juga harus mentaati hukum dan peraturan dikarenakan ketaatan terhadap hukum menunjukkan sikap bela negara karena membantu terciptanya ketertiban dan stabilitas nasional.
"Ya,dengan dua poin tentunya sebagai masyarakat harus menjunjung tinggi nilai nilai yang terkandung di dalamnya,"jelasnya.
Diketahui,dalam agenda PIP-WK yang dilaksanakan anggota komisi III DPRD Kota Bandar Lampung Agus Widodo, menghadirkan dua narasumber yakni H.Abdul Hakim dari anggota DPD RI Perwakilan Lampung dan Nenden Trisna Nursani, ketua Ketua Kaukus Perempuan Politik Lampung (ydn).
0 Komentar